Yul: JARINGAN NIRKABEL ( BLUETOOTH )

JARINGAN NIRKABEL ( BLUETOOTH )





Apa Itu Bluetooth?
Bluetooth adalah spesifikasi industri untuk jaringan kawasan pribadi (personal area networks atau PAN) tanpa kabel. Bluetooth menghubungkan dan dapat dipakai untuk melakukan tukar-menukar......
 informasi di antara peralatan-peralatan. Spesifiksi dari peralatan Bluetooth ini dikembangkan dan didistribusikan oleh kelompok Bluetooth Special Interest Group. Bluetooth beroperasi dalam pita frekuensi 2,4 Ghz dengan menggunakan sebuah frequency hopping traceiver yang mampu menyediakan layanan komunikasi data dan suara secara real time antara host-host bluetooth dengan jarak terbatas. Kelemahan teknologi ini adalah jangkauannya yang pendek dan kemampuan transfer data yang rendah.
Sejarah Bluetooth
Bluetooth merupakan salah satu teknologi kuno yang masih tetap dipakai hingga saat ini. Bluetooth sendiri merupakan teknologi yang menggantikan teknologi infrared yang terbilang cukup repot ketika menggunakannya. Pengertian lebih lengkap dari teknologi wireless yang digunakan untuk melakukan transfer data jarak pendek dengan menggunakan transmisi radio (2400-2480 MHz). Bluetooth mampu menciptakan sebuah Personal Area Network (PAN) yang memiliki tingkat keamanan tinggi melalui sebuah perangkat mobile. Teknologi Bluetooth ini pertama kali diciptakan oleh Ericsson pada tahun 1994. Awalnya Bluetooth digunakan sebagai alternatif pengganti salah satu konektor kabel. Namun, akhirnya teknologi Bluetooth lebih berkembang kerena kemampuannya untuk terkoneksi pada beberapa perangkat sekaligus.

Saat ini, teknologi Bluetooth dikelola oleh sebuah badan yang dikenal dengan nama Bluetooth Special Interest Group (SIG) yang berdiri sejak 20 Mei 1998 ini memiliki lebih dari 17.000 member dari segala arah bisnis (komputer, telekomunikasi, jaringan dan consumer electronic). SIG mengawasi perkembangan Bluetooth serta membuat standar penggunaan untuk melindugi merek dagangnya. Bluetooth sendiri berasal dari bahasa Scandinavia, Blatand/Blatann. Julukan untuk Raja Harald I dari Denmark dan bagian dari Norwegia yang menyatukan suku Denmark ke dalam sebuah kerajaan tunggal. Ide ini diusulkan oleh Jim Kardach, salah satu developer yang ikut mengembangkan teknologi ini. Pengambilan nama Bluetooth disetujui karena implikasinya yang sama, dalam hal ini menyatukan antara mobile phone dan komputer.

Kelebihan
  1. Bisa transfer file secara gratis
  2. Sinyal bluetooth dapat menembus dinding, kotak, dan rintangan-rintangan lain
  3. Praktis, tidak perlu kabel
  4. Dapat melakukan hal-hal yang dapat dilakukan oleh kabel data
·         Sikronisasi database seperti kontak, pesan, dsb dengan komputer
·         Sebagai media transfer paket data pada modem
  1. Jangkauan lumayan luas yaitu sampai radius 10m selama tidak ada gangguan elektromagnetis di sekitar area transfer
  2. Dapat dimanfaatkan untuk multiplayer pada game-game tertentu
Kekurangan
  1. Terkadang, transfer file dari handphone merk A ke handphone merk B berjalan lambat. Pada kesempatan lain, transfer file dari handphone merk B ke merk A bisa berjalan dengan kecepatan transfer hingga dua kali lipat kecepatan transfer A ke B. Contoh : Transfer file dari HP Nokia ke HP Sony Ericsson misalnya 676kb/menit, tapi transfer file Nokia ke Sony ericsson bisa sampai 1 MB/menit. Dengan kata lain, kecepatan transfer bluetooth tidak tetap dan tergantung dari perangkat yang mengirim dan yang menerima.
  2. Keamanan perlu diperhatikan, pada transfer file terkadang terdapat virus yang menyusup ke dalam file yang hendak dikirim. Hal tersebut seringkali dicirikan dengan pesan ” Terima pesan bluetooth dari perangkat tak dikenal?” Untuk meminimalkan kemungkinan mendapat virus, lebih baik tidak usah menerima pesan dari perangkat yang dikenal.
  3. Walaupun secara teori, sinyal bluetooth dapat menembus tembok, kualitas transfernya tidak dapat ditentukan
  4. Sulit menentukan jarak maksimal yang dapat ditempuh agar kualitas tidak drop Jika di suatu ruangan terdapat terlalu banyak koneksi bluetooh, transfer file ke tujuan akan sulit dilakukan
Cara Kerja Bluetooth
Jaringan bluetooth mentransmisikan data melalui gelombang radio berdaya rendah. Teknologi ini beroperasi pada frekuensi 2,45 gigahertz (tepatnya antara 2,402 dan 2.480 GHz). Pita frekuensi ini telah disisihkan oleh kesepakatan internasional untuk penggunaan perangkat industri, ilmiah, dan medis (ISM – industrial, scientific and medical).
Beberapa alat yang mungkin sudah menggunakan pita frekuensi radio ini. Monitor bayi, pembuka pintu garasi, dan generasi terbaru dari telepon nirkabel semua menggunakan frekuensi dalam band ISM. Memastikan bahwa Bluetooth dan perangkat lain tidak mengganggu satu sama lain telah menjadi bagian penting dari proses desain Bluetooth.
Salah satu cara perangkat Bluetooth menghindari interfensi sistem lain adalah dengan mengirimkan sinyal yang sangat lemah sekitar 1 milliwatt. Sebagai informasi, sinyal terkuat yang dapat dikirim telepon seluler adalah 3 watt. Daya rendah membatasi jangkauan perangkat Bluetooth sekitar 10 meter, mengurangi kemungkinan interfensi antara sistem komputer dan telepon portabel atau televisi. Bahkan dengan daya rendah, Bluetooth tidak memerlukan line of sight antara perangkat komunikasi.
Bluetooth dapat menghubungkan delapan perangkat secara bersamaan. Dengan semua perangkat tersebut dalam radius yang sama yaitu 10 meter, Anda mungkin berpikir mereka akan mengganggu satu sama lain, tapi itu kecil kemungkinan terjadi. Bluetooth menggunakan teknik yang disebut spread-spektrum frekuensi hopping yang membuat jarang terjadinya lebih dari satu perangkat untuk transmisi di frekuensi yang sama pada saat yang bersamaan. Pada teknik ini, perangkat akan menggunakan frekuensi yang dipilih secara acak dalam rentang yang ditentukan, berubah dari satu frekuensi ke frekuensi yang lain secara teratur. Dalam kasus Bluetooth, pemancar mengubah frekuensi 1.600 kali setiap detik. Oleh karena setiap transmitter Bluetooth menggunakan transmisi spread-spectrum otomatis, kecil kemungkinan dua pemancar akan berada di frekuensi yang sama pada saat yang bersamaan.
Low Power, Low Speed
Bluetooth telah berkembang menjadi pilihan konektivitas mobile yang sempurna, karena tidak memakan banyak energi, dan sinyal tidak dipancarkan jarak jauh. Kecepatan transfer data Bluetooth tidak terlalu tinggi, maka ketika penggunaan menggunakannya untuk streaming musik atau berbicara di telepon akan baik-baik saja, tapi untuk mentransfer data ukuran besar akan memakan waktu terlalu lama sehingga tidak praktis. Konsumsi daya yang rendah juga penting ketika Bluetooth digunakan pada perangkat mobile.

4 komentar:

  1. baca juga jaringan nirkabel http://hty2207.blogspot.com/2015/08/sejarah-dan-perkembangan-teknologi-cdma.html

    BalasHapus
  2. visit back :D http://wahyutkj07.blogspot.com/2015/08/infrared.html

    BalasHapus
  3. visit back http://wahyutkj07.blogspot.com

    BalasHapus
  4. Harrah's Cherokee Casino & Hotel - JMH Hub
    Located just outside Harrah's Cherokee Casino & 서산 출장마사지 Hotel, 전주 출장안마 this casino 구미 출장샵 hotel 서귀포 출장샵 provides a unique, fun-filled atmosphere and brings you some of the best 통영 출장샵

    BalasHapus

Copyright © Yul Urang-kurai